|
Anak Generasi Z |
Kelahiran seorang bayi ke dunia ini, tidak hanya ditunggu oleh Ayah Bundanya, tetapi juga oleh seluruh semesta. Akan ada banyak catatan diabadikan, banyak foto diambil, dan banyak suara direkam. Saat ini sungguh sangat mudah melakukan hal itu, karena sudah semakin canggihnya gadget yang ada. Nah, karena pertumbuhan si anak selalu disertai dengan gadget yang mengabadikannya, maka anak-anak pada masa ini sudah tidak asing lagi dengan gadget. Bahkan mulai usia 3 tahunan mereka sudah bisa mengoperasikannya. Keponakan saya yang tertua, Ais, berusia 5 tahunan dan baru duduk di TK (Taman Kanak-Kanak), pun sudah mahir mendownload aplikasi permainan di HP Mamanya, kalau perkara telepon atau sms Mbah nya (Kakek Nenek) itu sudah biasa. Istilah kerennya dia adalah Anak Generasi Z.
Seminggu yang lalu saya disms oleh Mamanya Ais mengabarkan kalau buku Matematika TK yang saya belikan untuk Ais sudah selesai diisi semuanya oleh Ais dan banyak yang betul. Haduh.. saya bingung, mau beli buku lagi belum ada waktunya. Tapi bingungnya saya tidak butuh waktu lama, karena setelah membaca artikel di
www.emak2blogger.web.id tentang
Aplikasi Anak Cerdas, saya pun lantas mendownloadnya di HP saya, saya cek aplikasinya ternyata menarik dan sangat pas untuk kondisi Ais saat ini yang sedang butuh bahan belajar.
Tentang Aplikasi Anak Cerdas
|
Shortcut Aplikasi Anak Cerdas |
Wokehh saudara-saudara, sebetulnya apa sih Aplikasi Anak Cerdas itu? Nih..
Aplikasi Anak Cerdas (Aplikasi ACer) adalah suatu aplikasi untuk gadget android yang
dikembangkan oleh PT. Acer Indonesia ditujukan untuk anak-anak usia
sekolah dasar (6-12 tahun) dimana didalamnya berisi latihan-latihan pelajaran yang
sudah disesuaikan dengan kurikulum Depdiknas Indonesia, banyak games/permainan
yang mengedukasi, cerita-cerita untuk anak, dan berbagai informasi
teknologi.
Kalau gadget anda menggunakan android versi
4.0 Ice Cream Sandwich (ICS) ke atas (jadi kalau android anda jelly bean, berarti sudah versi di atasnya), dengan
RAM minimal 512 MB, kapasitas penyimpanan internal minimal 1 GB, dan layar HP android anda berdiameter 4,7 inchi atau lebih, anda bisa mendownload Aplikasi ACer ini melalui
Google Play. Tenang, aplikasi ini hanya berukuran 14 MB saja, jadi ketika membukanya tidak butuh waktu lama.
Fitur dalam Aplikasi Anak Cerdas
Sebagai orang tua, pastinya kita akan melihat dulu ya apa saja yang ada di dalam Aplikasi ACer ini. Di halaman welcome, kita disambut dengan gambar beberapa profesi dalam dunia kerja, ini bisa membuat anak lebih semangat. Setelah halaman welcome, langsung masuk ke beranda/Home, disini ada beberapa pilihan yakni,
Dunia Anak,
Dunia Tekno dan
Pengaturan. Halaman Home untuk orang tua berbeda dengan home untuk Anak. Jika menu Dunia Anak pada menu Pengaturan di on kan maka yang bisa diakses hanya halaman Dunia Anak saja.
Dalam Dunia Anak ada dua menu utama yakni
Mari Bermain dan
Latihan Yuk!. Selain itu ada menu
Panduan dan
Tantangan Berhadiah di sebelah bawah. Sayang untuk Tantangan Berhadiah periode pertama sudah ditutup jadi menu ini tidak bisa dibuka, padahal hadiahnya keren dan bisa mengajarkan anak untuk berkompetisi sekaligus belajar.
Jika menu
Mari Bermain ini diklik, maka akan muncul banyak sekali aplikasi yang bisa di download. Aplikasi-aplikasi tersebut terbagi menjadi 3 kategori, yakni kategori
Edukasi berisi aplikasi informasi seperti kamus, rambu-rambu lalu lintas, dan lainnya. Lalu kategori
Permainan yang berisi berbagai permainan yang sederhana, asyik dan yang penting tetap memiliki muatan pendidikan. Kategori selanjutnya adalah kategori
Buku Cerita, yang di dalamnya banyak sekali e-book, mulai dari cerita keagamaan sampai dongeng, yang kalau anak anda belum bisa membaca, anda bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk mendongeng atau belajar membaca bagi anak. Jika menu Izin Unduh pada menu Pengaturan di on kan, maka setiap mengunduh aplikasi di Mari Bermain, harus dengan izin orang tua, yaitu dengan memasukkan password yang hanya diketahui oleh orang tua.
Lanjut ke Menu
Latihan Yuk!, menu ini diperuntukkan sebagai bahan pendamping belajar selain dari buku pelajaran sekolah. Di dalam menu ini ada pilihan pelajaran mulai dari kelas 1 sampai 6 SD, dari pelajaran Matematika, Sains, Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia. Disini anak-anak diberi latihan yang dibagi dalam 3 sampai 4 tingkatan (seperti games pada umumnya), setiap tingkat ada 20 soal yang akan selalu diupdate. Anak akan lulus (naik tingkatan) jika bisa menjawab dengan benar 16 soal (berarti nilai KKMnya 8 ya). Nah, bagi orang tua yang tidak tahu jawabannya, bisa mengklik menu kunci jawaban di bawah soal. Kata Mama Ais, Ais lebih suka di menu Latihan Yuk! untuk anak kelas 1, yaitu pada pelajaran Matematika dan Sains, serius sekali katanya.
|
Tahapan menjawab soal dalam menu Latihan Yuk! |
Kalau masih bingung menggunakan menu Latihan Yuk!, bisa mengklik menu Panduan yang berisi gambar cara menjawab latihan-latihan tersebut, interaktif dan lucu lho gambarnya.
|
Panduan menjawab soal |
Untuk membuka menu
Dunia Tekno, kita harus tersambung dengan jaringan internet. Di dalamnya, banyak terdapat artikel tips menggunakan dan merawat gadget yang mereka punyai. Walaupun namanya Dunia Tekno tetapi bahasa yang digunakan dibuat sesederhana mungkin sehingga dimengerti oleh anak.
|
Artikel dalam Menu Dunia Tekno |
Keamanan dan Kenyamanan Aplikasi Anak Cerdas
Pertanyaan wajib dari orang tua adalah: "Apakah aplikasi ACer ini aman dari pornografi atau iklan-iklan yang negatif?". PT. Acer tentu membuat sistem pengamanan khusus agar orang tua merasa nyaman meninggalkan anaknya bermain dengan gadgetnya. Keamanan ini ada dalam menu
Pengaturan. Untuk masuk ke menu ini, harus dengan mengetikkan kata sandi/password yang hanya orang tua yang tahu. Namun, pastikan menu pengamanannya di on kan ya, caranya yaitu dengan menggeser tombol On/Off pada Aktifkan Izin Unduh di menu "Akses dan Proteksi".
Dalam menu Pengaturan, tidak hanya pengaturan keamanan saja, tapi kita sebagai orang tua dapat melihat lamanya anak bermain dalam menu "Laporan Penggunaan" dan melihat perkembangan belajar anak di menu samping "Profil Pengguna". Oh ya, aplikasi ini bisa digunakan oleh 3 pengguna dengan jenjang pendidikan yang berbeda. Misalkan anda punya 3 anak, kelas 6 SD, 4 SD, dan 1 SD, maka ketiganya bisa menggunakan aplikasi ini dengan jenjang pendidikan mereka masing-masing dalam satu gadget anda, tentunya diwaktu yang berbeda.
Saya sampaikan hal ini ke Mama Ais dan seorang teman saya. Sehari kemudian, saya mendapatkan jawaban positif dari mereka, bahwa anak-anak senang dengan aplikasi tersebut. Kata mereka, karena berwarna-warni dan banyak gambarnya jadi anak-anak lebih bersemangat ketika mengerjakan soal dan bermain. Kata mereka lagi, kalau menu Latihan Yuk nya bisa ditambah untuk anak TK, dan update soalnya jangan kelamaan, minimal seminggu sekali, kalau bisa setiap hari :).
Kumpulan Emak Blogger dan Acer Indonesia
aplikasi untuk anak2 memang masih jarang..semoga aplikasi cerdas ini bisa menjawab kebutuhan untuk anak2 indonesia..selamat berlomba ya..semoga menjadi yg terbaik...keep happy blogging always...salam dari makassar :-)
ReplyDeletesemoga makin banyak penyedia layanan aplikasi yang bersahabat dengan anak dan orang tua juga, jadi orang tua tidak merasa was-was ketika anak memegang gadget :) #paling kalo masih balita was-wasnya ya takut dilempar saja ya gadgetnya ^_^#
Deletelengkappp:* jadi abis merayu akhirnya donlot dan keranjingan ya...
ReplyDeletebtw itu kenapa diblurin fotonya mak
iya, itu si Ais memang anaknya penasaran, kalo temen saya hanya sms saja ngasih tau.
DeleteItu yang di foto paling bawah, saya ga tau anaknya sapa aja, jadi saya blurin.. :D
Wahhh! komplit benar! Saya jadi mengerti tentang lomba ini. Mau nya bisa ikutan,tapi *gaptek Tulen.
ReplyDeleteSemoga Mbak jadi juaranya yaa... Selamat berkarya :)
Ikut saja Mba, pengalaman ^_^
DeleteAku belum donlot..jd mkn penasaran mbk :)
ReplyDeleteMari didownload mbak lewat google play, asyik kok, gambarnya banyak
Deletebelajar makin seru dengan aplikasi khuss anak-anak ya mbak
ReplyDeleteYap betul, anak senang, ibundanya nyaman :)
DeleteAplikasi anak cerdas itu lancar ngga sih bila saya pasang di ponsel android non Acer? :) keren banget jadi pengen
ReplyDeleteLancar banget, asal androidnya sesuai kriteria diatas, adik saya pake samsu lancar katanya
Deletewow inspirantif tuh foto editnya :D
ReplyDeletegambarnya menjelaskan banget tentang keseluruhan dari anak cerdas
Terimakasih, namanya juga review mas, jadi harus jelas dan interaktif kan ya.... ^^''
Deletekeren gambarnya, mak :-)
ReplyDeleteMakasih mbak :)
Deletewah lengkape pol semoga menang ya mak, oya mak cara menghapus profil anak yang kedobelan gmn mak?
ReplyDeleteterimakasih Mba, untuk menghapus profil anak yang kedobelan, menurut @AcerID bisa dari menu setting -> apps -> anakcerdas, tapi di HP saya, tidak ada menu hapus profil, yang ada menu uninstall, itu berarti nanti saya mulai dari awal lagi. Ini PR juga ya untuk PT. Acer Indonesia, agar melengkapi fitur2 yang kurang :).
DeleteTerimakasih banyak Mba.. ^_^
Menarik, aplikasinya. Sayang aku belum punya smartphone :D
ReplyDeletebisa lewat laptop atau komputer (PC) mba, caranya download aplikasi "bluestack" dulu, baru donlod aplikasi Anak Cerdas ini di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.acer.anakcerdas
DeleteSelamat mencoba mba... ^_^
komplit, Mak :)
ReplyDeletealhamdulillah, tapi tetep membuka sesi pertanyaan lho ya.. :D, InsyaAllah saya akan berusaha menjawab pertanyaan sesuai tema postingan ini.. :)
Deleteaplikasinya bisa untuk laptop g ya mbak?
ReplyDeletekalo bisa mau coba.
adik saya kalo main laptop mesti mintanya game "BABY HAZLE" dan betah sampai setengah hari. Aduh..
bisa mba... :)
Delete