Sunday, 31 August 2014

#riskiminikuis Part 6 : Membaca

Saya teringat dengan tetangga saya waktu kecil di kampung. Dia pernah cerita pada saya bahwa ketika pertama kali dia bisa membaca sampai sekarang, dia begitu antusiasnya membaca. Bahkan sampai kertas koran bungkus gorengan saja dia baca.

Ngomong-ngomong tentang membaca, kata itu yang selalu akan saya ucapkan bila ditanya tentang hobi. Namun, sekarang bagi saya, membaca bukan lagi sekadar hobi, melainkan sudah menjadi kebutuhan. Kalau saya tidak membaca, saya akan ketinggalan berita tentang dunia di luar dunia saya, hehehe (bukan dunia lain ya). Ini klise lagi, saat ini budaya membaca di kalangan anak-anak sudah menurun ya, semoga bisa naik lagi.

Jadi, seperti tetangga saya yang antusias sekali untuk membaca, #riskiminikuis part 6 ini temanya adalah MEMBACA. Caranya, inilah dia... :
  1. Follow twitter saya: @RiskiFi
  2. RT twit tantangan/pertanyaannya
  3. Jawab pertanyaan/penuhi tantangannya
  4. Format jawaban:  @RiskiFi - jawaban - mention teman kamu - #riskiminikuis
  5. Maksimal twit yang diterima sebanyak 5 twit
Tantangannya:
FOTOLAH BUKU ATAU ARTIKEL FAVORIT KAMU HARI INI 
DAN CERITAKAN ISINYA SECARA SINGKAT
(NO SARA & SARU)

Twit jawaban, saya tunggu sampai tanggal 5 September 2014 jam 23.00 WIB. Pemenangnya akan ada 4 orang yang diumumkan InsyaAllah tanggal 7 September 2014 jam 10.00 WIB. Pemenang pertama & kedua akan mendapatkan buku, lantas pemenang ketiga dan keempat akan mendapatkan pulsa masing-masing 10.000.

Mari sebarkan virus gemar membaca.. ^_^ Membaca apa saja yang penting positif dan bermanfaat untuk diri dan sekitar.

2 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...