Assalaamu'alaikum... ^_^
Saya baru dua kali datang langsung menyaksikan acara fashion show, tetapi sudah sering melihatnya di siaran televisi ^_^. Pada umumnya, fashion show diadakan di sebuah gedung atau hall. Para peragawan & peragawati melenggak-lenggok memeragakan busana di atas catwalk yang panjang. Saya pikir, fashion show yang diadakan oleh Angkasa Pura II berkolaborasi dengan IPMI (Ikatan Perancang Mode Indonesia) di Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta, pada tanggal 20 Juli 2016 ini juga akan sama seperti fashion show pada umumnya. Sejak berangkat ke lokasi saya menebak-nebak, ruangan mana yang paling panjang di Terminal 3 yang akan dipakai untuk gelaran fashion show itu.
Sesampainya di Terminal 3 Ultimate, saya tidak langsung menuju lokasi acara karena belum tahu juga lokasinya dimana. Saya mengabadikan beberapa lokasi Terminal 3 yang membuat saya berdecak kagum dengan desain bangunannya yang megah dan terkesan modern. Terminal 3 Ultimate ini merupakan pengembangan dari Terminal 3 yang sudah ada. Saya sampai berkata dalam hati "Terimakasih ya Allah, saya diberi kesempatan masuk ke Terminal di Bandara ini sebelum diresmikan. Semoga nantinya saya akan sering keluar masuk Terminal ini, tentunya untuk travelling atau perjalanan dinas, aamiin" *kenceng banget dalam hati*. Demi melihat jam di handphone yang menunjukkan bahwa jam 14.00 tinggal sebentar lagi, saya pun bertanya pada panitia dimana acaranya kemudian langsung menuju lokasi.
Saat menuruni eskalator, saya heran kok audience duduknya menghadap ke arah saya, dan kamera menyoroti saya ya? Saya sampai menengok ke belakang, takutnya ada orang penting yang ikut turun di belakang saya, ternyata enggak ada. Barulah saya mengerti karena sekitar dua menit setelah saya sampai di tempat duduk, ada pengumuman dimohon tidak menggunakan eskalator yang tadi saya pakai, karena akan dipakai sebagai area fashion show. "Whaatt!" Jadi, fashion shownya di eskalator?! Memang sih, eskalatornya panjang dan jalannya enggak terlalu cepat, tapi saya masih terbengong-bengong dengan kenyataan yang baru saya terima itu.. *halah apaan sih*.
Terminal 3 Fashion Show ini bakal menampilkan busana rancangan siapa saja ya? Jadi, ada 3 perancang busana terkenal dari Indonesia yang karyanya bakal di tampilkan di Terminal 3 Fashion Show.
Tiga dari dua belas busana Happa Collection 2016 by Mel Ahyar |
Busana yang pertama kali ditampilkan adalah rancangan dari Mel Ahyar. Mel Ahyar menamakan koleksi busananya itu dengan HAPPA Fall/Winter Collection 2016. Rancangan ini terinspirasi dari busana yang dikenakan oleh wanita-wanita Tibet yang cerah dan mempunyai corak etnik. Sepertinya cocok ya kalau dipakai pas musim gugur.
Tiga dari dua belas busana Austere by Tri Handoko |
Kemudian disusul dengan AUSTERE karya Tri Handoko. Busana bertema Austere ini didominasi oleh warna hitam, abu-abu, biru, dan putih. Desainnya minimalis dengan potongan yang tegas. Lebih banyak menghadirkan padu padan celana, busana dengan pola asimetris, dan blus dengan aksen yang super minimalis.
Tiga dari dua belas busana Arkamaya by Danny Satriadi |
Karya Danny Satriadi merupakan karya ketiga sekaligus penutup fashion show di Terminal 3 ini. Danny Satriadi ini mengkreasikan batik Cirebon menjadi busana yang elegan dan memesona. Dia memadukan batik dengan lukisan kain dan aksesoris etnik yang ciamik dan cantik. Ini sumpah keren. Desainnya juga bukan desain yang hanya cocok saat fashion show saja, tapi bisa dipakai di acara selain fashion show.
Fashion shownya memang sebentar, tapi saya tetap kagum dengan para perancang, peragawati, dan koreografernya yang punya ide luar biasa, yakni menyulap eskalator menjadi catwalk. Oh iya, untuk Teman ReeNgan yang mungkin nanti berkesempatan menghadiri acara fashion show, sebaiknya mengisi perut dulu, karena kebanyakan saat acara tidak disediakan makan berat, hanya camilan ringan, bahkan mungkin tidak keduanya. Semoga selanjutnya, Terminal 3 bisa memberikan kenyamanan dan hiburan bagi pemakainya dan masyarakat di sekitarnya, aamiin. [] Riski Ringan
"Tulisan ini adalah reportase yang termasuk ke dalam sponsored post. Silakan membaca disclosure!"
Arkamayanya cakep! Jadi gimana rasanya jalan di catwalk? Heheh
ReplyDeleteHahahaha... rasanya dag dig dug, sempat ge-er & salting karena dilihatin banyak orang.
Delete